Monday, January 13, 2014

Cara Membuat Es Soda Gembira Segar

Resep Membuat Es Soda Gembira Segar Mudah - Ada susu, sirup dan ada fanta di kulkas, enaknya dibuat menjadi es soda gembira saja deh. Resep Membuat Es Soda Gembira Segar Mudah ini memang benar-benar mudah dan simpel. Karena cara membuat es soda gembira cuma membutuhkan sedikit bahan dan sedikit racikan yang pas, sehingga anak kecil pun bisa dengan mudah membuat resep es soda gembira. Es susu soda gembira ini selain bisa dinikmati di siang hari saat cuaca panas, juga bisa dinikmati di malam hari. Jadi yuk kita coba membuat resep minuman yang sangat mudah dan enak ini.
Es Soda gembira
Resep Membuat Es Soda Gembira Segar Mudah

Bahan Es Soda Gembira :
Susu kental manis
Sirup rose atau framboze atau cocopandan
Air Soda
Fanta merah
Es Batu
Cara Membuat Es Soda Gembira :
1. Siapkan gelas saji. Tuang susu kental manis sebanyak seperdelapan gelas.
2. Tambahkan sirup rose atau frambozen sebanyak kurang lebih seperdelapan gelas.
3. Lalu masukkan air soda sampai gelas hampir penuh. 
4. Tambahkan es batu lalu diaduk sampai rata.
5. Kalau menggunakan fanta, Langsung saja caranya tuang susu seperdelapan gelas atau sesuai selera, lalu tuang fanta sampai gelas hampir penuh dan masukkan es batu, aduk rata.
Sangat mudah alias gampang sekali kan membuat es soda gembira ini, atau mungkin orang ada yang lebih mengenalnya sebagai es susu soda gembira. Untuk sobat onliners, coba juga resep minuman yang lainnya